Kumpulan Tulisan OO Hanafiah, M.Ag

loading...

Monday, May 21, 2018

PEMBAHASAN KISI-KISI PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SKI KELAS 8 (Pembahasan Khusus untuk menjawab Soal Essay) 2018

PEMBAHASAN KISI-KISI PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SKI KELAS 8 (Pembahasan Khusus untuk menjawab Soal Essay) 2018

1.    Disajikan pernyataan proses berdirinya dinasti ayubiyah, peserta didik dapat menganalisis  faktor pendukung berdirinya dinasti Ayubiyah.
Jawab :
a.    Berakhirnya kekuasaan Dinasti Fatimiyah
b.    Ambisi Shalahudin al-Ayyubi untuk mengubah faham Syi’ah dalam kehidupan masyarakat Mesir.
c.    Kekosongan kekuasaan di Mesir setelah al-Adid wafat, dan kekuasaan sepenuhnya dipegang oleh Salahuddin.
2.    disajikan pernyataan kepeminpinan shalahudin al-ayubi , peserta didik dapat mengemukakan kebijakan Shalahudin dalam membangun pemerintahan.
Jawab :
a.    mengganti Qadi-qadi (hakim) Syiah dengan Qadi-qadi Sunni
b.    mengganti pegawai pemerintahan yang melakukan korupsi
c.    memecat pegawai yang bersekongkol dengan pejabat atau perampok.
3.    Disajikan pernyataan khalifah ayubiyah yang terkenal, peserta didik dapat mengemukakan isi kesepakatan gencatan senjata antara Al-Kamil dengan frederic II.
Jawab :
a.    Ia mengembalikan Yerussalem dan kota-kota suci lainnya kepada pasukan Salib
b.    Kaum Muslimin dan Yahudi dilarang memasuki kota itu kecuali disekitar Masjidil Aqsa dan Masjid Umar.
4.    Disajikan pernyataan keperwiraan shalahudin al-ayyubi, peserta didik dapat menganalisis sifat sifat keperwiraan Shalahudin al-Ayyubi yang dapat kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Jawab :
a.    Semangat perjuangan
b.    Pemurah dan penyayang terhadap yang lemah
c.    Pemberani, adil, tegas serta memiliki jiwa kesatria
d.    Cinta ilmu pengetahuan
e.    Toleransi yang tinggi terhadap agama lain
5.    disajikan pernyataan kemajuan peradaban dan kebudayaan islam, peserta didik  dapat menganalisis ibrah dari perkembangan peradaban Islam pada masa Dinasti Ayyubiyah.
Jawab :
a.    Pentingnya persatuan dalam umat Islam
b.    Umat Islam membutuhkan pemimpin yang mampu menyatukan barisan
c.    Perlunya membangun kualitas umat melalui pendidikan yang bermutu
d.    Budaya yang positif dapat memperkuat persatuan dan kesatuan umat Islam
e.    Peran Militer yang kuat dalam melindungi umat dan bangsa
f.    Memperkukuh basis ekonomi melalui industri

Related Posts

No comments on PEMBAHASAN KISI-KISI PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SKI KELAS 8 (Pembahasan Khusus untuk menjawab Soal Essay) 2018

Post a Comment