Kumpulan Tulisan OO Hanafiah, M.Ag

loading...

Friday, July 20, 2018

Rancangan dan analisis jabatan Perguruan Tinggi Islam IAILM Suryalaya Tasikmalaya

Rancangan dan analisis jabatan

Rancangan Jabatan disusun oleh Rektor IAILM Suryalaya bersama Biro untuk menetapkan kegiatan kerja seorang atau sekelompok pegawai secara organisasional. Tujuannya yaitu untuk mengatur penugasan kerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.
Biro melakukan analisis Jabatan yang dilaksanakan untuk  deskripsi  masing-masing jabatan dalam organisasi agar diperoleh informasi mengenai aspek-aspek penting jabatan tersebut, seperti tujuan, tugas dan tanggung jawab, kondisi kerja, kompetensi, dan sebagainya.
Analisis jabatan (job analysis) adalah proses sistematis untuk menentukan berbagai tugas, aktivitas, perilaku, keterampilan, pengetahuan, dan spesifikasi karyawan yang diperlukan untuk menjalankan suatu pekerjaan (jabatan) dalam suatu organisasi.
Selanjutnya rancangan dan analisis jabatan telah tertuang dalam Statuta IAILM Suryalaya sebagai berikut :
1.    Unsur pimpinan: Rektor, dan Wakil Rektor
2.    Unsur pelaksana akademik: Fakultas, Jurusan dan Pascasarjana
3.    Unsur pelaksana adminstrasi: Biro
4.    Unsur penunjang:
a.    Unit Pelaksana Teknis
1.    Unit Pelaksana Pengawasan dan Penjaminan Mutu :Lembaga Penjaminan Mutu
2.    Unit Pelaksana Pengembangan : Lembaga Pengabdian Pada Masyarakat
b.    Unit Informasi dan Data    :
1.    Pusat Informasi dan Pangkalan Data
2.    UPT. Perpustakaan
5.    Unsur-unsur lain: Staff Ahli, Dewan Penyantun, Senat Universitas, Senat Fakultas

2.    Uraian tugas
Mengenai uraian tugas ini, bahwa masing-masing Jabatan di setiap unit di IAILM Suryalaya memiliki tugas pokoknya masing-masing. Penjelasan mengenai tugas pokok dan fungsi (TUPOKSI) terdapat dalam buku Statuta IAILM Suryalaya.
3.    Prosedur kerja
Semua unit kerja di lingkungan IAILM Suryalaya memiliki prosedur kerja masing-masing yang semuanya akan terlaksana dengan tujuan tercapainya visi dan misi IAILM Suryalaya.
4.    Program peningkatan kompetensi managerial yang sistimatis
Untuk meningkatkan kompetensi manajerial bagi setiap unit kerja yang ada, maka IAILM Suryalaya mengadakan beberapa kegiatan sebagai berikut :
a.    Workshop Penjaminan Mutu bagi Ketua Program Studi, Sekretaris Program Studi, Dekan, Wakil Dekan bahkan Rektor dan Wakil Rektor pada bulan Juni 2017.
b.    Pelatihan pengoperasian Sistem Akademik dan Sistem Keuangan bagi pejabat Program Studi dan bagian keuangan yang berkerja sama dengan PT. Sevima.
c.    Mengadakan Workshop KKNI bagi seluruh dosen di lingkungan IAILM Suryalaya.

Related Posts

No comments on Rancangan dan analisis jabatan Perguruan Tinggi Islam IAILM Suryalaya Tasikmalaya

Post a Comment